Selasa, 13 Maret 2018

2 Tempat wisata paling hits di Purwakarta yang jarang orang tahu

1. Satu tempat untuk semua kegembiraan: The Colorville at Alam Sari Wates

The Colorville bisa menjadi tempat pemanasan bagi Anda dan keluarga atau sahabat untuk memulai petualangan di Purwakarta.

Di sini, Anda akan menemukan sejumlah spot yang menarik untuk dinikmati, baik secara langsung atau dalam koleksi foto Instagram Anda.

Ada tree house dengan pemandangan alam maupun Jalan Raya Darangdan yang supersibuk. Anda harus berfoto di sini agar teman dan sahabat Anda iri!


Photo via salmaaqillah

Ada juga Upside Down Room, ruangan dengan perabot yang sebagaimana mestinya, namun diposisikan serba terbalik. Berlagak seperti manusia laba-laba? Mengapa tidak!


Photo via iniarief

Ingin sedikit menguji ketangkasan dan memacu adrenalin? Anda bisa mencoba ayunan dengan background pegunungan, berjalan menyeberang di seutas tali dengan ketinggian yang akan menggetarkan lutut, atau nge-trail dengan roda dua atau ATV sewaan, pilih yang sesuai dengan level nyali Anda.


Photo via prayogo.dwi

Dan pastinya, spot yang tak boleh Anda lewatkan dengan pasangan adalah papan titian berbentuk kata-kata romantis. Ah, so sweet!


Photo via a.nurdin90

The Colorville at Alam Sari Wates

Alamat: Jalan Raya Darangdan KM 21, Purwakarta 41163, Jawa Barat.
Telepon: 0818 809 692
Jam Operasional: 8.00 – 24.00
Tiket Masuk: Rp80.000,- untuk dua tiket terusan (termasuk dua porsi makanan dan minuman)

2. Pertunjukan air mancur terbesar di Asia Tenggara: Taman Air Mancur Sri Baduga

“Hanya dua kata, kerennya pool.”

Begitu kata Menteri Pariwisata Arief Yahya saat menyaksikan langsung atraksi air mancur Sri Baduga awal Januari silam.


Photo via ricky dermawanr23

Permainan tata cahaya dan semprotan air menjadikan Air Mancur Sri Baduga menjadi wahana yang menarik untuk disaksikan. Bahkan kabarnya akan ada pertunjukan kolosal dengan sound system yang keren untuk menambah keajaiban air mancur ini.


Phoot by rikadehliah,alenapusparini

Dan untuk mempertegas keharusan memasukkan Taman Air Mancur Sri Baduga dalam daftar kunjungan Anda ke Purwakarta, atraksi ini masuk dalam lima top destinasi wisata Indonesia, lho!


Photo via graha bob

Tak hanya itu saja, dengan semua teknologi dan atraksi yang keren luar biasa itu, Anda bisa menikmatinya secara gratis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Willy Martin nugroho