Pelatih PERSIB, Mario Gomez mengucapkan selamat kepada PERSIB yang
sedang merayakan hari ulang tahun ke-85, Rabu, 14 Maret 2018. Melalui
akun Instagram pribadinya, pelatih asal Argentina itu menulis, PERSIB
merupakan salah satu tim besar di Indonesia yang hebat karena kematangan
usia.
“Di hari ini saya ingin mengucapkan selamat ulang tahun ke-85 untuk PERSIB Bandung,” tulisnya di akun @mariogomezdt.
Selain sejarah panjang, Maung Bandung juga besar oleh loyalitas
bobotohnya. Ketika pertama kali bergabung, Gomez mengaku memilih PERSIB
karena terpesona oleh animo Bobotoh yang tersiar di mana-mana.
“Dan saya juga ingin mengatakan kepada Anda bahwa tak hanya usia yang buat Anda hebat, tapi juga penggemar Anda,” tambahnya.
Selain Mario Gomez, para pemain Maung Bandung juga turut merayakan hari
jadi tim kesayangannya melalui akun Instagram pribadi masing-masing.
Sebut saja Bojan Malisic, Fulgensius Billy Keraf, Kim Jeffrey Kurniawan
dan masih banyak lagi.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
Sebagai salah satu kabupaten di Jawa Barat, Karawang memiliki tempat-tempat wisata yang tak kalah dengan kota-kota lain di Indonesia. Nah,...
-
Febri Haryadi Pesepakbola Febri Haryadi merupakan pesepakbola Indonesia yang bermain untuk persib bandung di Liga Indonesia. ...
-
Saat akhir pekan, warga Jakarta suka berlibur singkat ke Bogor atau Bandung. Begitu pula dengan warga Surabaya yang menjadikan Malang seba...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar