Kamis, 15 Maret 2018

Persib Beri Kesempatan Bobby Unjuk Gigi Hingga Lusa

Persib Bandung kembali kedatangan pemain seleksi pada fase-fase akhir ajang pramusim. Kini giliran Bobby Satria yang ingin coba peruntungan di Bandung dan melakukan trial bersama Persib. Sang pelatih, Mario Gomez pun rencananya memberi waktu beberapa hari kepada Bobby untuk unjuk kebolehan di sesi latihan.
“Bobby baru datang hari ini dan masih ada satu lagi bek tengah, mereka akan tinggal di sini sampai besok atau lusa, setelah itu kita memberi keputusan,” terang Gomez ketika diwawancara seusai latihan, Kamis (15/3).
Sebelumnya Persib menampung Moch Al-Amin Syukur Fisabillah yang juga sama-sama mengikuti seleksi. Gomez pun mengatakan pihaknya mustahil merekrut keduanya bersamaan karena sama-sama berposisi sebagai stoper dan akan mencari siapa yang paling layak. Bahkan tak menutup kemungkinan keduanya dicoret jika gagal lulus ujian.
“Dari dua pemain itu kemungkinan kita hanya mengambil satu saja pemain. Itu juga tidak pasti, bisa saja tidak ada yang diambil, tergantung nanti,” tutur pelatih berkebangsaan Argentina ini.
Gomez juga memastikan kedua pemain ini hanya akan dipantau cara kerjanya lewat sesi latihan. Karena untuk laga uji coba melawan Arema akhir pekan ini, pria 61 tahun ini lebih fokus menyiapkan pemain-pemain yang sudah dikontrak dalam menatap kompetisi 2018 mendatang.
“Tidak. Hanya pemain yang sudah dikontrak Persib yang akan main pada pertandingan melawan Arema nanti tidak ada pemain trial di sana,” jelasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Willy Martin nugroho